Andi Goda

penjelasan tentang ilmu lingkungan hidup

PROPOSAL SOCCER COMMUNITY



SOCCER COMMUNITY
PT. SELATAN JADI JAYA GROUP


        I.            Pendahuluan
Pada masa sekarang ini dengan intensitas kerja yang begitu padat, dibutuhkan sebuah cara yang tepat untuk bisa menanggulangi sedikit kepenatan yang ditimbulkan. Ada banyak cara Andi Goda yang mungkin bisa dilakukan oleh para Pekerja untuk menghilangkan kepenatan yang mereka rasakan setelah melaksanakan tugas mereka dalam bekerja. Cara – cara tersebut antara lain : pergi jalan – jalan, nonton film atau sekedar berolahraga bersama teman – teman ( sepak bola, badminton )
Pada saat ini di masyarakat sedang gandrung olah raga sepak bola dalam ruangan ( Futsal ), yaitu dengan menyewa per – jam dengan biaya tertentu. Para Pegawai yang lelah bekerja seharian banyak meluangkan waktu untuk menghilangkan penat dengan bermain futsal.
Para Pegawai PT. Selatan Jadi Jaya membuat sebuah komunitas yang tergabung dalam “ Soccer Community PT. Selatan Jadi Jaya Group “ yang selalu bersama – sama menghabiskan waktu luang untuk bermain futsal. Kegiatan tersebut tidak hanya dilakukan oleh 1 Bagian ( Departement ) melainkan juga para Pegawai dari Departement lainnya. Kegiatan tersebut semata – mata dilakukan untuk menghilangkan kejenuhan para anggota yang telah bekerja tiap harinya.


      II.            Nama Kegiatan
Kegiatan yang dilakukan oleh para Pegawai PT. Selatan Jadi Jaya Group ini adalah melakukan latihan olahraga futsal bersama – sama yang dinaungi dalam satu wadah yaitu tentang “ Soccer Community PT. Selatan Jadi Jaya Group “. Kegiatan ini sudah berlangsung cukup lama, tetapi mulai diresmikan pada tanggal 18 Mei 2009


    III.            Tujuan Kegiatan
Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan sebagai berikut :
1.      Menjalin kerukunan antar sesama Pegawai PT. Selatan Jadi Jaya Group
2.      Menghilangkan kejenuhan para anggota
3.      Menjaga kesehatan para anggota
   IV.            Kegiatan Rutinitas
Soccer Community PT. Selatan Jadi Jaya Group “ mempunyai banyak rutinitas yang biasanya dilakukan baik tiap minggu maupun tiap tahunan. Adapun kegiatan – kegiatan tersebut antara lain :
1.      Latihan rutin  tiap hari sabtu
2.      Pertandingan persahabatan tiap dua minggu sekali
3.      Mengikuti Tournament tahunan yang dilaksanakan oleh pihak luar


     V.            Susunan Organisasi
Susunan Organisasi “ Soccer Community PT. Selatan Jadi Jaya Group “ terlampir.


   VI.            Penutup
Demikian proposal yang dapat Kami sampaikan dan sekiranya dapat dipergunakan sebagaimana mestinya. Atas perhatiannya Kami sampaikan banyak terima kasih.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori proposal dengan judul PROPOSAL SOCCER COMMUNITY. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://andigoda.blogspot.com/2013/07/proposal-soccer-community.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Andi godaa -
Rating: 4.5 oleh 245 Orang

Artikel Terkait:

Belum ada komentar untuk "PROPOSAL SOCCER COMMUNITY"